“Meneladani perjalanan isra mi’raj untuk memperkuat iman dan takwa”

Isra Mi’raj 2025 merupakan salah satu hari besar keagamaan Islam yang mengandung peristiwa penting di dalamnya. Perjalanan yang dilakukan Rasulullah SAW ini membawa sejumlah poin rukun Islam yang masih dijadikan pedoman hingga sekarang.
Peristiwa Isra Miraj diperingati setiap tanggal 27 Rajab menurut sistem penanggalan kalender Hijirah. Menurut Muhammad Sholikhin dalam buku di Balik 7 Hari Besar Islam, Isra Miraj berlangsung tepat sebelum Rasulullah SAW hijrah ke Madinah.

Mengacu pada Kalender Hijriah Indonesia 2025 terbitan Kementerian Agama RI, 27 Rajab 1446 Hijriyah jatuh pada Senin, 27 Januari 2025.

Diketahui, Isra Miraj terjadi pada saat Nabi Muhammad SAW dihadapkan pada cobaan dan kesengsaraan. Emosinya diuji dengan meninggalnya dua orang yang paling dicintai dalam hidupnya. Itu adalah tahun yang dikenal sebagai ‘Am al-Huzun atau Tahun Kesedihan.

Nabi Muhammad SAW juga disakiti secara fisik dan ditolak secara emosional saat menyebarkan agama Islam. Meski demikian, sebagai Nabi Pengasih dan Penyayang, Rasulullah SAW memaafkan mereka.

Dengan latar belakang inilah Rasulullah SAW dianugerahi oleh Allah SWT dengan karunia khusus untuk melakukan perjalanan ajaib Isra Miraj. Itu adalah hikmah bagi Nabi Muhammad SAW yang menghadapi kesulitan besar dan telah melalui cobaan dan tantangan.

Pada Hari Kamis, 30 Januari 2025 SMP Islam Al-Ma’ruf mengadakan kegiatan untuk memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Yang diisi dengan Ceramah oleh Bapak M. Fikry Yazid, S.Kom.I., M.M. Serta Lomba Sholat Berjamaah, Cerdas cermat, Tartil Al-Qur’an Dan pembacaan Maulid.

Semoga dengan adanya kegiatan ini mampu menambah kecintaan kita kepada baginda Rasulullah SAW.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *